Profil Madrasah Pembangunan

Blog Details

MA Let’s SMILE Semangat Target PTN

Jelang menghadapi serangkaian ujian, yaitu UM (Ujian Madrasah), UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) dan Ujian Mandiri PTN (Perguruan Tinggi Negeri), MA Pembangunan mengadakan kegiatan Spiritual Mental Improvement Learning (SMILE) untuk peserta didik kelas XII MIA dan IIS pada Kamis – Sabtu (10-12/2) secara daring. Kegiatan ini dirancang untuk memotivasi peserta didik dalam spiritual dan intelektual mereka dan membangun kekompakan peserta didik.

 

Rentetan kegiatan SMILE mulai shalat taubat, shalat hajat, shalat tahajud dan shalat wajib berjamaah serta muhasabah sebagai evaluasi diri yang dipimpin oleh KH. Suhendra Al Fatta, S.Kom. Selain penekanan pada spiritual, panitia juga menghadirkan motivator nasional, Arif Dahsyat, untuk memotivasi peserta didik dalam mempersiapkan diri guna menempuh berbagai tes menuju perguruan tinggi. 

 

Dari segi pengalaman dihadirkan pula alumni MA Pembangunan yang telah berhasil dalam ujian akhir dan berhasil menjadi mahasiswa PTN favorit. Mereka adalah dr. Anisah Nurhayati Aljufry, Nyimas Nurfitriana, S.I.Kom, Lulu Mara Hayyu, dan Reden Naufal Taufiqurrahman. Mereka menyampaikan tips dan trik belajar mereka dalam menghadapi ujian dan menembus PTN favorit. 


Sesuai dengan nama kegiatannya, peserta didik terlihat bersemangat dan antusias selama acara berlangsung. Zaki Mubarak, ketua panitia SMILE mengatakan, “dari kegiatan SMILE, yang paling berkesan adalah ketika sesi puncak bersama motivator, Arif Dahsyat. Peserta semakin termotivasi dan bersemangat dalam meraih target PTN (Perguruan Tinggi Negeri) impian.” [im]