Profil Madrasah Pembangunan

Blog Details

MA Pembangunan Adakan Edufair Kampus

MA Pembangunan bersama dengan LP2K (Layanan Psikologi Penjurusan dan Karir) mengadakan Edufair di hall madrasah, Senin (6/3.  Peserta didik MA PembangunanI turut berpartisipasi dengan mengunjungi stand atau booth 13 universitas yang hadir. Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan berbagai universitas negeri dan swasta serta institusi pendidikan lainnya. Selain itu, juga ingin memberikan informasi terkait kampus-kampus tersebut. 

 

 

Peserta didik kelas XII memulai kegiatan dengan pemaparan universitas secara online di kelas masing-masing. Setelah itu, mereka mengunjungi stand setiap kampus untuk bertanya lebih lanjut informasi terkait kampus tersebut. Adapun universitas yang hadir pada kesempatan ini adalah Universitas Gajah Mada, Universitas Brawijaya, Bina Nusantara, Universitas Pancasila, dan Universitas Pembangunan Jaya.

 


Raniya Qanita Setiawan (XII MIA 1), mengatakan “Acara Edufair kemarin seru. Penjelasan dari Universitas Pradita is really cool. PPT yang mereka tampilkan menarik. Kakak-kakak perwakilan dari kampus-kampus menjawab berbagai pertanyaan kami dengan sabar. Baiknya, bazar makanannya ditambah agar makin banyak pilihan. Selain itu, waktunya juga perlu lebih lama.” [im]