Nasywaa Ramadhanti Fauzi kembali menorehkan prestasi gemilang dalam KSM (Kompetisi Sains Madrasah) 2022. Dia meraih juara 1 tingkat Nasional pada kategori Matematika Terintegrasi. Dikarantina selama 6 hari pada Minggu-Jumat (9-14/10) di Asrama Haji Pondok Gede membuatnya dan peserta lain menjadi lebih fokus pada kompetisi tersebut. Ditemani oleh Yayah Zakiyah, guru pendamping, dan orang tuanya pada pengumuman juara, Nasywaa amat bersyukur akhirnya mampu menjadi juara pada perlombaan yang telah ia ikuti selama 3 tahun kebelakang ini.
Kompetisi Sains Madrasah (KSM) adalah sebuah ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama sejak 2012 untuk tingkat MI,MTs,MA sederajat. Perlombaan ini merupakan wadah bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat dan minat di bidang sains. Pada kompetisi tahun ini, tes KSM berbasis komputer. Peserta menjawab soal berupa pilihan ganda, essay singkat, dan soal eksplorasi atau eksperimen.
Hasil maksimal yang diraih Nasywaa tidak terlepas dari kegigihan dan ketekunannya dalam pelatihan yang dibimbing oleh guru-guru agama dan matematika MA Pembangunan, serta pelatih khusus yang disediakan oleh pihak madrasah. [im]