Profil Madrasah Pembangunan

Blog Details

Program Unggulan Ramadhan Aliyah

Selama Ramadhan 1442 H, MA Pembangunan mengadakan kegiatan keagamaan guna meningkatkan kualitas beribadah dan memotivasi peserta didik agar berlomba-lomba dalam kebaikan. Kegiatan amaliyah Ramadhan yang diprogramkan adalah Social Movement, Satu Jam Bersama Alquran, Kajian Agama Mingguan, peringatan Nuzulul Qur’an, Khataman Alquran, Pembagian Takjil,  serta Santunan Yatim-Dhuafa.

 

Kegiatan Social Movement dilakukan jelang Ramadhan dengan cara bersih-bersih lingkungan rumah. Satu Jam Bersama Alquran dilaksanakan pada pagi hari selama Habitual Curriculum (HC). Peserta didik bergabung di Zoom kelas kemudian shalat Dhuha, tadarus, tahsin dan tahfizh Alquran bersama. Pada program mingguan, diadakan Kajian Agama bertema bulan suci Ramadhan dengan narasumber guru-guru agama MA Pembangunan. Khataman Alquran dilakukan per kelas dengan rata-rata 7 kali khatam selama Ramadhan. Amaliyah Ramadhan diakhiri dengan memberikan takjil (makanan berbuka) kepada masyarakat sekitar MA Pembangunan, santunan dan berbuka puasa bersama Yatim-Dhuafa. Kegiatan-kegiatan tersebut kerjasama antara konsorsium Agama dan OSIS MA Pembangunan. 

    

Salah seorang peserta didik kelas X, Farhan Vier, menyampaikan, "Kegiatannya sangat menarik, apalagi  khatam Alquran saat HC. Ini bukan sekadar baca Alquran seperti biasanya, tetapi membaca bersamaan setiap kelas dan tertarget per hari secara konsisten selama hari efektif. Target awal khatam Alquran 7 kali selama  Ramadhan per kelas." [im]